Pernahkah ketika kita bermain game terlintas di fikiran
kita, siapa ya yang membuat game ini? Dengan software apa ya game ini
dibuatnya? Gimana sih buatnya? Atau mungkinkah kita bisa membuat game kayak
gini? Pernahkah pertanyaan-pertanyaan itu muncul di fikiran kita? Karena salah
satu pertanyaan itu muncul dikepala saya oleh karena itu saya sekarang akan
membahas tentang Top 5 Game Engine di dunia.
5. Frostbite 3
Perusahaan : EA DICE (Electronics Arts Digital
Illusions Creative Environtment)
Platform : MS Windows, PS3, PS4, Xbox
360, Xbox One.
Games : Battlefield 4,
Battlefield Hardline, NFS: Rivals.
Frostbite 3 adalah produk terbaru dari Frostbite series.
Bisa dilihat diatas bahwa perusahaan Frostbite adalah EA DICE jadi sebagian
besar game-game EA dibuat dengan engine ini. Bagaimana kemampuan engine ini?
Bisa dilihat dari salah satu game mereka NFS: Rivals contohnya, graphics yang
luar biasa, suara yang pas, visual efek yang menakjubkan dan dynamic effect
yang merupakan hal terkeren dari engine ini.
4. CryEngine 3
Perusahaan : Crytek
Platform : Android, iOS, PC, PS3, PS4, Xbox 360, Xbox one, Wii U.
Games : Far Cry, Crysis, Crysis
2, Crysis 3, Evolve.
Masuk ke posisi 4 yaitu CryEngine. Wow ternyata Crysis
series dibuat oleh engine ini, siapa yang tidak tau seri Crysis game FPS yang
sangat keren dan well-know bisa dibilang. Apa si kemampuan baru dari CryEngine
3 selain memberikan graphics yang luar biasa, animasi yang keren, dan detail
game yang sungguh menakjubkan? CryEngine 3 SandBox, tool ini memberikanmu full
control pada kreasi multi-platform mereka secara real-time, dibarengi dengan
fitur array efficient tool. Fitur dari game CryEngine ialah kamu bisa mengedit
dan memainkannya dengan system What You See is What You Play (WYSIWYP).
3. Source 2
Perusahaan : Valve Corp.
Platform : PC, Xbox, PS.
Games : Counter Strike, Half
Life.
Source 2 adalah pembuat game FPS yang mengisi masa muda kita
dengan penuh warna :v Counter Strike. Begitu juga dengan game-game RTS yang
sering kita jumpai ialah buatan Source 2 juga. Meskipun engine ini belum update
untuk waktu yang lama, namun engine ini sudah cukup mumpuni untuk membuat
game-game yang tak kalah dengan game-game lainnya.
2. Unity 5
Perusahaan : Unity Tecnologies
Platform : PC, Handphone, PS3, PS4, Wii
U, Xbox One, Xbox 360 dan lain-lain.
Games : Ori and the Blind
Forest, Crossy Road, Chrono Blade, dan banyak game indie lainnya.
Unity adalah salah satu engine terkuat dan terhebat yang pernah
ada. Engine ini selalu saja di banding-bandingkan dengan Unreal Engine yang
merupakan game engine terbaik yang pernah ada. Unity 5 adalah produk terbaru
dari unity yang memberikan peningkatan yang sangat menakjubkan. Namun tetap
saja Unity 5 belum mampu mengalahkan Unreal Engine 4. Engine ini sangat
terkenal dikalangan indie yang tidak kalah dengan developer-developer besar
yang ada.
1.Unreal Engine 4
Perusahaan : Epic Games
Platform : PC, HandPhone, PS3, PS4,
Xbox One, Xbox 360 dan banyak lagi.
Games : Day Light 2015, Dead
Island series dan lain-lain.
Yap engine game terbaik yang ada hingga sekarang, UE4. UE4
memiliki kemampuan yang luar biasa dalam hal graphical, termasuk advanced
dynamic lightning capabilities. UE4 sebenarnya gratis namun kita harus membayar
royalti kepada Epic Games sekitar 5% dari pemasukan game yang di develop dengan
engine ini. UE4 adalah engine yang sangat komplit dan total sekali, dari
pembuatan game 2D mobile games hingga game-game console besar seperti PS4.
Beberapa kemampuan hebat UE4 :
-
- Rendering DirectX 11 & 12
- - Akses full source code
- -Cascade visual efek
-
-Animasi persona
-
-Dan banyak-banyak lagi.
Hum, sekian dari saya semoga bermanfaat. Terima kasih.